Timor Leste bermimpi Hanya Satu, Main di Depan Publik Sendiri

Timor Leste bermimpi Hanya Satu, Main di Depan Publik Sendiri
Timor Leste bermimpi Hanya Satu, Main di Depan Publik Sendiri. Timor Leste mengaku kalah kelas saat takluk 1-3 dari Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (13/11) malam WIB. Meski begitu, ada satu mimpi mereka yakni bermain di kandang sendiri.

Timor Leste memang dinyatakan tak bisa bermarkas di negaranya di Piala AFF 2018 ini. Hal itu setelah pihak AFF menyatakan stadion mereka jauh dari kata layak.

Saat melawan Thailand, mereka harusnya sebagai tuan rumah. Sayangnya, tim besutan Norio Tsukitate harus main kandang rasa tandang. Mereka ‘menjamu’ Thailand di Stadion Rajamangala, Bangkok.

“Kami memang ingin main di Dili, tapi tak bisa. Mungkin suatu saat nanti kami bisa main di kandang. Tak masalah, kami harus memperbaikinya,” tutur Tsukitate kepada wartawan.

Tsukitate sendiri tak bisa bicara banyak soal pemain Timnas Indonesia, Dia mengaku hanya bisa fokus kepada timnya.

“Saya pikir pertama-tama selamat buat Indonesia yg menang, main mereka bagus. Seluruh tim Indonesia main bagus. Saya tidak bisa menghakimi pemain Indonesia,” pungkas Tsukitate.

Comments

Popular posts from this blog

Timnas Senior Kalah dengan Timnas U-19

Sri Mulyani: Rupiah Kembali Menguat

Empuknya Menggoda Selera, Ayam Tulang Lunak Kraton